Kamis, 27 November 2014

Serba 10

Sering kita memulai pembicaraan dengan memberikan penilaian terhadap seseorang dari skala 1-10. Angka 10 juga sering digunakan untuk menggambarkan seberapa jenius seseorang dalam suatu pelajaran. Nomor 10 juga menjadi  prestis dan biasa dipakai pemain-pemain  top sepakbola dengan skill menawan. Angka 10 juga biasanya digunakan untuk menggambarkan kesempurnaan. Ok, kenapa daritadi saya membahas angka 10 karena kedepannya hal-hal yang akan saya tulis adalah serba 10. Terimakasih.

Rabu, 12 November 2014

Surga Tersembunyi di Indonesia Goa Barat

Ditengah perdebatan batin yang sedang melanda saya tengah malam ini, saya ingin memposting salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi, khususnya pecinta caving atau susur gua di Indonesia. Semua berawal dari membaca majalah tempo edisi 100 Surga Tersembunyi di Indonesia. Salah satu yang direkomendasikan adalah Goa Barat di  Desa Jatijajar, Kecamatan Ayah, kabupaten Kebumen (Gombong). Yah tersembunyi berarti belum mainstream, dan belum banyak orang yang menjamah tempat tersebut. Saya memang bukan anggota komunitas Hipster, tapi kesan tersembunyi menambah ketertarikan akan tempat tersebut. Apalagi ditambah ulasan dari Majalah tempo yang menggoda membuat saya dan teman-teman komunitas memutuskan untuk menyambangi tempat yang bernama Goa Barat.
Selamat Datang di Goa Barat

Oke, Komunitas kami bernama Hua Hua dan perjalanan dimulai dari Yogyakarta dengan personil sejumlah 8 orang, transportasi yang digunakan adalah mobil. Perjalanan dari Jogja - Goa Barat sekitar 4 jam dengan bermodalkan GPS. Lokasi Goa Barat dekat dengan Goa Gong. Sampai disana kita langsung isirahat dan makan dan mulai perjalanan susur gua pada pukul 12.30 WIB. Untuk biaya dikenakan 300/paket untuk 10 orang. Fasilitas yang didapat adalah sepatu, helm, dan dua Pemandu beserta satu buah lampu patroma. Disan belum ada tempat sewa head lamp dan senter dan sialnya saat itu kami tak membawa peralatan tersebut. Awalnya pemandu menyatakan perjalanan susur goa rute air terjun kira-kira 4 jam. Perjalananpun dimulai.

 Delapan personil Hua Hua 

 Foto mengunakan Perlengakapan Caving

Foto di depan mulut Goa Barat

 Foto di bawah stalaktit


 Part II
 Basah kuyup tak bisa dihindari


Air terjun di dalam Goa Barat by Tempo

Setelah selesai melaksanakan caving di Goa Barat, tak salah memang jika tempat tersebut disebut surga yang tersembunyi. Tapi sayangnya kami kurang persiapan saat caving karena tidak memabawa head lamp dan tak membawa bekal makanan. Ditambah lagi perjalanan yang ternyata berlangsung hampir enam jam membuat kami kelaparan. jadi yang perlu disiapkan adalah head lamp pribadi, makanan, dan kamera waterproof. Oke, silahkan buktikan sensasinya!

Note: Kontak homestay Pak Kamali    085385921523
           Kontak Goa barat Pak roni         085223264088